Sajian Terpercaya Seputar Kehamilan, Persalinan dan Kesehatan Ibu dan Anak

Resep Sari Kurma Untuk Gizi Ibu Hamil



Kurma untuk ibu Hamil
Buah kurma sangat baik bagi ibu hamil. perempuan hamil yang akan melahirkan itu sangat membutuhkan minuman dan makanan yang kaya akan unsur gula. Hal ini karena banyaknya kontraksi otot-otot rahim ketika akan mengeluarkan bayi, terlebih lagi apabila hal itu membutuhkan waktu yang lama. Kandungan gula dan vitamin B1 sangat membantu untuk mengontrol laju gerak rahim dan menambah masa sistolenya (kontraksi jantung ketika darah dipompa ke pembuluh nadi). Kedua unsur itu banyak terkandung dalam kurma basah. Kandungan gula dalam basah sangat mudah untuk dicerna dengan cepat oleh tubuh.

Kurma basah dapat mencegah terjadinya pendarahan pada wanita saat melahirkan dan mempercepat pengembalian posisi rahim seperti semula. Hal ini disebabkan adanya hormon oxytocine. Nah, dalam kurma terdapat hormon yang mirip dengan hormon oksitosin yang membantu proses kelahiran. Di mana hormon tersebut dihasilkan neurohipofisa yang bekerja untuk merangsang kontraksi otot polos dinding rahim selama coitus dan melahirkan. Setelah persalinan, hormon oksitosin juga bermanfaat untuk mengeringkan rahim, meningkatkan kontraksi otot-ototnya yang terajut satu sama lain.

Kandungan Dalam 100 Gr Kurma
·         Karbohidrat 75 gram
·         Fiber/Serat 2,4 gram
·         Protein 2,35 gram
·         Lemak 0,43 gram
·         Vitamin A 90 IU
·         Vitamin B1 93 gram
·         Vitamin B2 144 mg
·         Vitamin C 6,1 mg
·         Asam Nikonat 2,2 mg
·         Asam Folic 5,4 mikrog
·         Mineral
·         Kalium 52 mg
·         Magnesium 50 mg
·         Tembaga/Copfer 2,4 mg
·         Sulfur 14,7 mg
·         Besi 1,2 mg
·         Zink 1,2 mg
·         Fosfor 63 mg
·         Energi 323/100 gram

Cara Mengonsumsi
Cara mengonsumsi kurma sangatlah mudah. Anda tinggal membeli kurma kering maupun basah yang banyak di jual di pasaran. Sebaiknya mengonsumsi buah kurma yang asli dari Timur Tengah karena kualitasnya lebih tinggi. Anda bisa mengonsumsi kurma basah maupun kering minimal 5 butir perhari. Jika Anda tidak menemukan kurma tersebut, saat ini di pasaran juga banyak produk sari kurma yang telah dijual dalam kemasan. Konsumsilah sesuai dengan takaran penggunaan dalam kemasan.

Sumber: Lenan Sari (2013). Buah, Daun, Umbi, Biji-Bijian & Kacang-Kacangan Berkhasiat Agar diberi Momongan yang Berkualitas, Yogyakarta: Diva-Press.
0 Komentar untuk "Resep Sari Kurma Untuk Gizi Ibu Hamil "

Silakan Bunda mengajukan keluhan, pertanyaan, dan komentar seputar kehamilan, kesehatan, dan persalinan pada kami.

*) Mohon maaf komentar oleh komentator nama dan isi komentar berbau P * RN * , DR * GS , H * CK , J*DI dan komentar yang berisi link aktif , tidak akan ditampilkan !

Back To Top